-->

Resep Milo Dino Jelly

Resep Milo Dino Jelly JTT

Dulu, ketika masih sering nongkrong di kafe Kopitiam di FX Senayan, ada satu minuman yang saya, dan teman saya, Sintya, sering pesan, yaitu milo dino jelly. Minuman ini sebenarnya hanya terbuat dari Milo yang dilarutkan dengan susu, diberi es batu dan ditutup dengan taburan bubuk Milo dipermukaannya. Nah di Kopitiam, milo dino diberi tambahan bola-bola jelly yang kenyal. Entah mengapa diberi nama yang berbau Dinaosurus,  namun yang jelas minuman jenis ini sebenarnya dipopulerkan dari Singapura dan dijual di stall-stall minuman di tepian jalan atau street food. Nah variannya bermacam-macam, hampir semuanya mengandung nama dinosaurus, seperti 'Milo Dinosaurs' yang berupa segelas miuman susu Milo dengan taburan bubuk Milo yang banyak dipermukaannya. Atau 'Milo Godzilla' yang berupa segelas minuman susu Milo dengan topping es krim dan krim kocok diatasnya. Bagi pecinta kopi juga tersedia 'Neslo' ini adalah perpaduan antara Milo dengan Nescafe.

Resep Milo Dino Jelly JTT
Resep Milo Dino Jelly JTT

Klik untuk baca selanjutnya...

0 Response to "Resep Milo Dino Jelly"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel